Jumat, 14 Maret 2014
The Real Story
Saat aku
kelas 5 sd dulu dilahat, aku dan teman teman ku di suruh memfotokopi soal oleh guru matematika, dan kamipun
langsung pergi menuju tempat foto kopi. Selesai memfotokopi , temanku vini
mengajak kami melewati jalan pintas yang disekitar nya banyak sawah tapi menurutnya
lebih cepat sampai kesekolah. Kami hanya menurut saja. Ditengah perjalanan,
kami tidak menyadari kalau didaerah sana banyak anjing liar. Temanku riska tiba
tiba menjerit ada anjing,sontak aku dan teman temanku langsung lari sekencang
kencangnya mencari tempat bersembunyi. aku panik setengah mati karna anjing
yang mengejar kami itu ada 3. Vini yang larinya paling cepat langsung bersembunyi
dibalik pondok, aku dan teman teman yang lain pun ikut bersembunyi disana. Disamping
tempat aku bersembunyi ada sebuah batu besar yang kemudian diambil oleh riska
dan dilemparkannya ke 3 anjing liar tersebut. Setelah ke-3 anjing tersebut
berlari kami pun langsung keluar dari persembunyian. Kami yang kehausan karena
lari lari pun diajak riska kerumahnya yang tak jauh dari pondok tempat kami
bersembunyi. Kami melewati sawah yang sangat hijau. Setelah sampai dirumah
riska kami diberi minum oleh mama nya riska,dan buru buru kami langsung pamit
pulang. Sama seperti pergi kerumah riska tadi,pas pulang pun kami harus
melewati sawah tapi bedanya sawah yang kami lewati banyak lumpur dan hanya
diberi penghubung sebuah bambu besar. Saat
akan melintasinya, kami bergandengan tangan agar tidak jatuh, tapi ternyata aku
terpeleset dan menarik tangan teman temanku yang menyebabkan kami terjatuh di
dalam lumpur. Baju sekolah kami pun kotor dan fotokopian soal robek dan kotor
penuh lumpur. Setelah sampai disekolah kami di tertawakan oleh teman teman dan
bukannya di kasihani oleh guru kami malah diberi teguran.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar